Budi Yatno, Rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni Gunakan Anggaran Dana Desa 2023.

Oleh Administrator
Dipost pada 2 Tahun yang lalu
339
BAGIKAN
LAMPUNG,(MEDIA KOMPETEN NEWS) -- Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi memastikan pemerintah desa bisa menganggarkan program bedah rumah melalui anggaran dana desa (DD) 2023. 

Anggaran tersebut dipergunakan pembangunan, perbaikan, atau rehabilitasi rumah tidak layak huni dan sehat.

"Pekon Talang Lebar menganggarkan bedah rumah tidak layak huni dari dana desa 2023. Dengan skema bantuan yang diberikan dalam bentuk material atau bahan bangunan, bukan untuk upah tenaga kerja,"ungkap Budi Yatno. 

Budi Yatno mengaku hal tersebut tertuang dalam Permendes Nomor 8 Tahun 2022 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2023. Permendes itu menyebutkan dana desa boleh dipergunakan pembangunan, perbaikan, atau rehabilitasi rumah tidak layak huni.

"Namun, ada syarat dalam pengelolaan anggarannya. Pertama, harus bertempat tinggal di wilayah Pekon tersebut. Kedua, penerimaannya tentu harus diputuskan lebih dulu melalui musyawarah Pekon. Terakhir, setelah disepakati dan diputuskan melalui musyawarah Pekon. Kemudian, kepala Pekon menetapkan dalam keputusan kepala Pekon tentang penerima bantuan pembangunan, perbaikan, atau rehabilitasi rumah tidak layak huni dan sehat itu 2 KK, di dusun 2 dan dusun 3 ,"tuturnya.

Sementara itu, Kepala Pekon Talang Lebar Budi Yatno mengatakan pihaknya berencana akan mengalokasikan anggaran DD 2023 untuk program bedah rumah bagi dua rumah. Namun, program tersebut sifatnya hanya stimulan.

"Ya, rencananya tahun 2023  kami gulirkan program bedah rumah. Tapi, sifatnya hanya stimulan. Bantuan ini akan diberikan kepada dua kepala keluarga yang memiliki ekonominya kurang atau warga tidak mampu, sesuai perbup untuk petunjuk teknisnya.

Sementara anggaran Dana Desa lainya di realisasikan Pada penyaluran BLT-DD dengan Penerima 20 KPM Rp 300 000/bulan tahap 1 dari bulan, Januari S/d Maret 2023.

Di bidang Ketahan Pangan 
20% di realisasikan pada Pembagian pupuk MPK 1 kg ke warga penerima sebanyak 251 kepala keluarga. 

Bidang Pembangunan Pekon, di alokasika pada pembangunan sumur bor satu titik di dusun 3.
Bantuan uat Pelevon masjid di dusun
1, Pengentasan setunting pembagian makan tambahan kepada ibu hamil dan balita," pungkanya.

Penggunaan Dana Desa mendapat apresiasi dari Agus Yulis Setiawan masyarakat setempat 
Menurutnya, pembangunan dan kegiatan pekon sudah sesuai apa yang  di musyawarahkan baik tingkat dusun sampai musdesus Pekon

"Kami masyarakat mengajukan pembangun sumur bor dan Alhamdulillah bisa di realisasikan tahun ini,"tuturnya

Agus Yulis Setiawan, juga mengatakan pembagian BLT DD kami bersukur dan berterima kasih masyarakat sangat merasakan manfaatnya 

"Manfaat BLT DD Alahmdulilah, kami haturkan banya terimakasih kepada pemerintahan Pekon Talang Lebar  sudah membagikan BLT manfaatnya sangat kami rasakan, bahkan meringankan beban bagi masyarakat penghasilan dan perekonomian lemah,"pungkasnya.

Pekon : Talang Lebar, 
Kecamatan : Pugung
Kabupaten : Tanggamus.

Kepala Pekon  :Budi Yatno
Sekretaris Pekon : Agus Riyani
Bendahara : Nur aini
Kaur Perencanaan :Sandi Firmansyah.
Laporan Aden Wijaya.

ADS

class="img-fluid w-100 mb-2">
E-PAPER
VIDEO NEWS
Playlist